Senin, 06 Agustus 2018

Pengecoran Jalan Dusun Pelem

Pengecoran Jalan Selatan Dusun Pelem
Agustus 2018.

Dengan mengucap rasa syukur kehadirat Allah Yang Maha Esa, akhirnya kami dapat menyelesaikan pengerjaan pengecoran jalan masuk selatan dusun kami.

Tanpa kebersamaan dan gotong royong dari berbagai pihak, hal tersebut tidak akan terlaksana.

Pada kesempatan ini kami ingin menghaturkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Agung Handoko yang telah merelakan segala kebutuhan peralatan pengecoran jalan untuk kami gunakan berupa molen, angkong dan lainnya beserta transportasinya tanpa meminta imbalam apapun.

Kami juga menghaturkan terima kasih kepada segenap warga RT 05 baik para bapak, pemuda serta ibu-ibu dasawisma, jBp. Indarto selaku ketua RT dan Bp. Herjunanta selaku dukuh Sembung yang telah mensupport pelaksanaan pengecoran jalan ini. Segenap warga Perum Kehutanan dan para Santri Pondok Pesantren Darul Hikmah serta  Para Pemuda Karang Taruna RT 05 Benteng Pelem Jaya

Tak lupa kepada warga Pelem yang telah merantau dan pemerhati yang ikut mendukung kami dengan bantuan dana.
Berikut kami sampaikan dana sumbangsih yang telah masuk ke Panitia :
1. Sdr. Moko ( Tangerang ) Rp. 1.000.000
2. Sdr. Agus Bawono (Cengkareng) Rp.
    500.000
3. Sdr. Hepi (Sulawesi) Rp. 300.000
4.Sdr. Andy Wibowo (Semarang) Rp.
    2.000.000
5. Sdr. Sigit Handoko (Pelem) Rp. 300.000
6. Sdri Tiwik (Serang) Rp. 500.000
7.  Sdr. Okta ( Bali) Rp. 100.000
8. Ibu. Waldimah (Lubuk Linggau) Rp.
    1.000.000
9. Sdr. Agus Endro. N. (Serang) Rp. 200.000
10. Pondok PDH Rp. 6.000.000
11. Sdri. Tri Astuti / Tutut (Purworejo) Rp.
     2.000.000
12. Sdri. Ririn (Pademangan Jkt) Rp. 800.000
13. Sdri Natalia /Lia (Kalimantan) Rp.
     150.000
14. Sdr. Nugroho (Bekasi) Rp. 200.000
15. Sdri Riris (Pelem) Rp. 150.000
16. Sdr. Winarko (Semarang) Rp. 1.000.000
17. Sdr H Hardianto (Yogya) Rp. 200.000
18. Perum Kehutanan Rp. 300.000
19. Sdr. Jawadi (Semarang) Rp. 300.000
20. Sdr Danu Puspita (Nomaden😁) Rp.
      100.000
21. Sdr. Haryatno (Magelang) Rp. 250.000
22. Sdr. Setyawan (Muntilan) Rp. 500.000
23. NN Rp. 500.000
24. Sdri Yuri (Tangerang) Rp. 500.000

Total Dana Masuk : *Rp. 18.850.000* ( *delapan belas juta delapan ratus lima puluh ribu rupiah* )

🙏

Video Pengecoran Sesi Akhir bisa di klik DISINI



Jumat, 09 September 2011

UCAPAN TERIMAKASIH

Ijinkanlah Kami Keluarga Besar RT 05 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Allah SWA atas segala rencanaNYA yang Agung dan kepada segenap pihak yang telah membantu hingga terselenggaranya acara PENTAS SENI HUT RI Ke 66 di Pelem Purwobinangun Pakem Sleman Yogyakarta :

  1. Ketua LPMD    Bp. Indarto Trisno Suliso S.Pd.T
  2. Dukuh Sembung Bp. Budi Santoso 
  3. Ketua Panitia HUT RI LPMD Bp. Suparto S.Pd.
  4. Ketua RT 05 Pelem   Bp. Bambang U
  5. Ketua-ketua RT Kring XVI Sembung 
  6. Keluarga Perumahan Kehutanan
  7. Bp. Sogiman yang selalu aktif sejak awal
  8. Ibu-ibu seksi Konsumsi yang di koordinir oleh Bu. Mujiarto/Bu Rus dan Ibu Sugeng (Perumahan).
  9. Sdr Majie yang pantang mundur sejak awal hingga akhir walau kondisi tidak sehat
  10. Sdr Heru Sutarto yang rela meninggalkan istri yang sedang dirawat di RS. Muntilan.
  11. Sdri Vita Rahayuningtyas yang harus membagi waktu antara kerja , kuliah dan melatih anak2.
  12. Sdr. Yuli seksi lighting
  13. Sdr. Sigit Arisman atas bantuan, tenaga dan pikiran serta ngeMCe-nya
  14. Sdr. Hari Asbiantoro yang sudah pontang panting
  15. Sdr Dwi, Mas Yadi, Mas Pardi yang dipaksa balek2ke perlengkapan
  16. Pak Damin, Bp. Harsono, Agus Wijaya, Heppy, Danu Pusipita, Sofie, Riris, Arif Kothip, Pian, Pino, Risky, 
  17. Bapak2 yang telah membantu Gotong royong persiapan panggung dan lainnya yang tidak dapat kami sebut satu persatu
Serta para sponsor yang telah berpartisipasi antara lain :
  1. Mas Andi (BPR Artha Mranggen Jaya) ( Semarang) yang bermurah hati menyumbangkan ikan nila segar serta Door prize (3 Travelling bag, 2 Kaos, 6 Gelas cantik, 
  2. Mbak Tiwik Winarsih (Serang) atas donasi sejumlah Rp. 500.000 untuk acara keseluruhan HUT RI 66 2011
  3. Sdr. Moko - Tangerang atas donasi sejumlah Rp. 200.000
  4. BPR Restu Mandiri Makmur , melalui Yuli Setyawan atas Partisipasi doorprize-nya
  5. RM. AMARA. Jl. Palagan TP km 15 Pelem -Doorprize Makan Gratis
  6. RM. Alam Minang. Jl. Palagan TP km 15 Pelem-Doorprize Makan Gratis
  7. UD. PUSPITA JATI - Meubel Souvenir & Furniture, Jl. Palagan Tentara Pelajar km 15 Pelem
  8. Java Cool Service -Service AC, Kulkas dll & Jasa Angkut- Jl. Palagan Tentara Pelajar km 15 Pelem
  9. Dita Berkarya - Bengkel Las- atas doorprize ngelas gratis pacul, arit, palu.
  10. SOTO CIKAMPEK. Jl. Palagan TP km 15  Pelem- Doorprize Makan Gratis
  11. Sdr. Hari Asbiantoro, atas buku 3 box, pensil 2 box, penghapus 1 box serta kembang apinya.
  12. Sdr. Azis atas bingkisan-bingkisannya
  13. Sdr. Henry F Yohanes (PT. UNIRAMA ) atas kaos2nya
  14. BAKMI DJAWA Bp. YITNO, Jl. Palagan TP km 15 Pelem -Doorprize Makan Gratis
  15. KKN UNY 2011

Selasa, 06 September 2011

Pentas Seni HUT RI 66

Setelah melampui masa-masa kritis bersama beberapa kawan yang tetap semangat mempertahankan nama baik tanah tumpah darah dusun Pelem, akhirnya dengan Rahmat Allah Yang Maha Esa kami dapat menyelenggarakan acara Pentas Seni dengan meriah. Pengorbanan kawan-kawan terbayar sudah, belum sempurna tapi sudah lebih dari cukup.
New comers Master of Ceremony
Mr. Sigit Arisman

Membantu make up para pemain cilik


pemain sendratari ajisaka

para bajang rt 05 berpose sebelum tampil

Penyerahan Piala bergilir oleh Bp. Indarto selaku Ketua LPMD Sembung
Sebuah hajad besar namun hanya dikerjakan hanya oleh beberapa gelintir insan saja...sukarela lagi.. mulai dari perencanaan yang berubah-rubah karena HARUS MENGASPIRASI usulan orang banyak  dari tingkat pedukuhan hingga RT 05 sendiri masing-masing punya gagasan. Belum lagi perubahan-perubahan yang mendadak menjelang hari H.  Bukan hal mudah merangkum gagasan-gagasan tersebut.

Gagasan Sdr. Indarto untuk menggunakan proyektor dengan penyorotan dari belakang panggung pada backdrop ternyata terlihat sangat inovatif serta memberikan suatu nuansa baru. Bila biasanya Background panggung berupa tulisan yang monoton maka untuk acara-acara selanjutnya RT 05 Pelem sudah berbeda dari yang lainnya, tinggal memberi asesori-asesori baru mungkin, seperti laser light misal.


Layar lebar sebagai back ground yang dinamis..nonton bola bersama sebelum acara dimulai

Sisi dekorasipun mengalami perubahan dengan nuansa dinding hijau dedaunan, sayang tidak sempurna pada air mancurnya namun bisa dijadikan pengalaman baru bagi Karang Taruna BPJ. Ketidak hadiran beberapa personil dekor cukup membuat kelimpungan juga, bersyukur Allah menggerakan hati kawan2 relawan berjiwa besar seperti Mas Sigit Arisman dari Perum kehutanan yang rela dimintakan bantuan oleh Bpk. Engelbertus Eenk Henry Suyono , Mas Majie yang all around, Yuli Bethur yang gak pernah diam, selalu membantu, HeppyArif, Mas Hari Asbiantoro yang wira wiri, Mas Indarto yang mempersiapkan background panggung, Mas Heru Sutarto yang rela meninggalkan sang istri yang sedang sakit di RS.Muntilan 2 hari berturut-turut (semoga operasinya berjalan lancar), Mbak Vitha Rahayuningtyas  yang harus membagi waktu antara kerja, kuliah dan melatih anak2 super ndableg, Mas Dian yang tetap sabar karena setiap mau tampil tidak pernah terlaksana padahal dah latihan, Bpk Sogiman yang tak kenal lelah, Bp. Bambang U, Agus Wijaya, Pak Soleh, Bp. Harsono

Lighting yang diupayakan oleh Karang Taruna BPJ melalui Sdr Majie cukup membuat suasana panggung berbeda sehingga tidak sia-sia dana yang ada dibelanjakan untuk kekayaan inventaris kepemudaan.

Pembelajaran kebersamaan dan semangat nasionalisme melalui lagu-lagu perjuangan oleh gabungan anak-anak dari masing-masing RT yang ada di padukuhan sembung, tampak lighting panggung dengan 9 lampu berwarna-warni kreasi Sdr Majie

Jumat, 26 Agustus 2011

Malam Tirakatan 17 Agustus 2011

Kepulan asap putih terlihat di sisi timur rumah Bp. Suyanto. Harum aroma ikan bakar pun tercium menggiurkan selera, sudah tak sabar rasanya  untuk segera menyantap. namun sepertinya bagian dapur belum siap.
Malam ini adalah malam tirakatan bersama warga RT 05 Pelem, potong tumpeng, lihat film perjuangan dan makan bersama serta pembagian hadiah pemenang lomba mancing dan door prize lalu diakhiri dengan tabur bunga dimakan Sendilaya, Senden

Mancing Bersama 16 Agustus 2011

Sebagaimana yang sudah direncanakan, pagi itu kami mulai mempersiapkan tempat untuk lomba mancing. Ada perubahan spontanitas, Mas Hari menyarankan untuk lokasi mancing diadakan di Timur Bp. Sogiman dengan pertimbangan debit air dan pasca pemancingan alias mbeteti bisa lebih mudah mengerjakannya. Dibantu dengan beberapa rekan seperti bp.Sogiman, Dian, Kasman, dan Sdr Maji kami bisa menyelesaikan tempat.
Persiapan tempat arena lomba mancing BPJ CUP...ach...
Setelah arena selesai saya dan maji, dian, heppy, arif, yuli, dwi berangkat ke karanggeneng untuk mengambil ikan yang sudah kami pesan sebanyak 20 kg. Setelah menarruh ikan pada lokasi pemancingan, kami lanjutkan dengan menguras kolam Mas Andi yang ada di Selatan Kampung. Dibantu oleh Bp. YB.Suyanto dan Mas Yadi kami berhasil mendapat tambahan kurang lebih 10 kg ikan nila lagi.
mengambil ikan nila pesanan di Karanggeneng

kuras habis
Pukul 15.00 persiapan pelaksanaan lomba mancing. Sdr Yuli dan Maji mempersiapkan perangkat sound system. Sementara yang lain mempersiapkan lokasi Tirakatan di tempat Bp. YB. Suyanto. Pkl. 16.00 para peserta sudah banyak berdatangan, kemudian setelah mendaftarkan diri lomba pun dimulai. Cukup menarik dan meriah terutama bila peserta ada yang berhasil mendapatkan ikannya. MC-pun juga tidak kalah serunya dalam bercuap ria mengomentari suasana perlombaan ini
Tua Muda, Ceweq, cowoq semua bergembira
Tepat pkl 17.00 lomba dihentikan dan mulai di timbang serta di hitung satu persatu dari peserta lomba untuk menentukan siapa pemenangnya nanti. Adapun kriteria yang dilombakan adalah : terberat, terbanyak dan maskot. Dibantu oleh Bp. Ketua Rt 05 Bambang Untoroyono  dilakukanlah penimbangan tersebut

Tahap akhir acara pada sore hari itu adalah mbetheti / membersihkan ikan-ikan hasil pancingan tersebut. Sementara lainnya mempersiapkan lokasi tirakatan, kami sdr Dwi Gaweng, Bp. Sogiman, Sdr Agus Lanange Jagad, Sdri Tri mulai mbetheti ikan-ikan nila tersebut, puji syukur dapat selesai walapun lewat mahgrib....terpaksa buka puasanya diundur. Tapi untungnya ada yang berbaik hati memberi kami teh hangat dan kolak, alhamdulillah bisa buat ganjal perut sementara.

Jumat, 05 Agustus 2011

Kewirausahaan

Walaupun hanya sebuah lingkup kecil pada tingkat RT, namun mobilitas yang terjadi pada kampung tercinta ini cukup tinggi dengan adanya beberapa instansi disekitarnya seperti Litbang Kehutanan, Pondok Pesantren Darul Hikmah, MTG serta letaknya yang berada di jalur jalan utama menjadikan agak berbeda dengan RT lainnya di Padukuhan yang sama yaitu Padukuhan Kring XVI Sembung  Kel. Purwobinangun.

Masyarakatnyapun sebagian besar adalah wirausahawan dan pekerja swasta, hal ini tentunya menjadi perhatian tersendiri bagi kita. Beberapa warga yang memanfaatkan kondisi geografis ini dengan membuka warung ataupun toko juga "angkringan".

Bila dihitung jumlah toko kelontong di RT ini saja ada  :
  1. Ibu Bambang
  2. Ibu Harti
  3. Mbah Yoto
  4. Mbak Jum
  5. Ibu Supangadi
  6. Mak Indi
Kemudian Warung Makan:
  1. SOTO DOESOEN
  2. RM. AMARA
  3. SOTO CIKAMPEK, Sdr Damin
  4. RM. BU ASRI, Bpk. Jasman
  5. RM ALAM MINANG, Bung Desrial
  6. ES KELAPA MUDA WIJAYA, Sdr Mudi
  7. POP ICE and JUICE, Sdr Sumedi
  8. Bakmi Jawa, Bp. Yitno
Angkringan ada 3 :
  1. Angkringan Mas Wagiyo
  2. Angkringan Mas Yadi
  3. Angkringan Mas Haryanto
Usaha lainnya:
  1. Pemotongan Ayam Twonner, Sdr Sunanrno Widodo
  2. Puspita Jati Meubel & Furniture, Sdr Ardie Prasetyo Jati
  3. Dita Berkarya, Sdr Untung Rismanto
  4. Manto's Tailor, Sdr Manto Suparno
  5. Salsa Laundry, Sdr Danu Puspita
  6. Keboen Alma Tanaman Hias, Sdr. Engelbertus HS
  7. Bentang Grafindo, Sdr Engelbertus HS
  8. Restu Jati, Sdr Ngadirin 
  9. Konveksi, Bp. Mujiarto
  10. Java Cool, service AC & Kulkas
Suatu hal yang sangat luar biasa dalam lingkup yang kecil. Mari kita mensikapinya dengan lebih kreatif lagi untuk peningkatan potensi tersebut.
Semoga tulisan ini dapat menggugah semangat kemandiria usaha (enterpreneurship) pada warga RT 05. serta menggugah para perantau ntuk bisa memberi dukungan ide, saran serta bila mungkin menjadi bapak angkat bagi suatu usaha di dusun ini.
Salam SUKSES!!!

Rabu, 03 Agustus 2011

Agenda Bulan Agustus 2011

Agenda Bulan Agustus 2011

1. Studi Bank Sampah bersama KKN UNY dan Ibu PKK tgl 10
    Agustus 2011
2. Tirakatan Bersama 16 Agustus 2011plus mancing bersama

Untuk memberikan nuansa yang berbeda dengan penyelenggaraan Malam Tirakatan seperti tahun-tahun sebelumnya, maka Karang Taruna BPJ bermaksud menyelenggarakan mancing bersama di sepanjang jalan masuk (depan perumahan atau di selokan kecil perumahan). 

Acara ini tak mungkin dapat terselenggara tanpa didukung oleh banyak pihak, untuk itu perkenankan kami mengucapkan terima kasih kepada

  1. Mas Andi ( Semarang) yang bermurah hati menyumbangkan ikan nila segar
  2. Mbak Tiwik Winarsih (Serang) atas donasi sejumlah Rp. 500.000 untuk acara keseluruhan HUT RI 66 2011
  3. BPR Restu Mandiri Makmur , melalui Yuli Setyawan atas     Partisipasi doorprize-nya
  4. RM. AMARA. Jl. Palagan TP km 15 Pelem -Doorprize Makan Gratis
  5. RM. Alam Minang. Jl. Palagan TP km 15 Pelem-Doorprize Makan Gratis
  6. UD. PUSPITA JATI - Meubel Souvenir & Furniture, Jl. Palagan Tentara Pelajar km 15 Pelem
  7. Java Cool Service -Service AC, Kulkas dll & Jasa Angkut- Jl. Palagan Tentara Pelajar km 15 Pelem
  8. Dita Berkarya - Bengkel Las- atas doorprize ngelas gratis pacul, arit, palu.
  9. SOTO CIKAMPEK. Jl. Palagan TP km 15  Pelem- Doorprize Makan Gratis
  10. Sdr. Hari Asbiantoro, atas buku 3 box, pensil 2 box, penghapus 1 box serta kembang apinya.
  11. Sdr. Azis atas bingkisan-bingkisannya
  12. Sdr. Henry F Yohanes (PT. UNIRAMA ) atas kaos2nya
  13. BAKMI DJAWA Bp. YITNO, Jl. Palagan TP km 15 Pelem -Doorprize Makan Gratis

Acara akan dimulai pada pkl 15.00-16.00 lalu dilanjutkan dengan Mbeteti Bersama, Masak Bersama dan Makan Bersama serta isah-isah Bersama ..........he..he..he...Ok!!!!!!!